banner 728x250
BERITA  

Anggota DPR RI Kunker Reses, Fauzi H. Amro Sosialisasikan Giat Permodalan 2000 UMKM Lubuklinggau

banner 120x600
banner 468x60

Portalterkini.com, – LUBUKLINGGAU – Anggota DPR RI Fraksi Partai Nasdem melakukan kunjungan kerja reses yang bertema ” BERKONTRIBUSI MEMBANGUN BANGSA” di VIP Room Lantai L hotel Dewinda Kota Lubuklinggau pada Jumat, (29 /7/2022).

banner 325x300

Fauzi H. Amro, M.Si, Anggota DPR RI Fraksi Nasional Demokrat (NASDEM) dari Daerah Pemilihan 1 Sumatera Selatan menyampaikan bahwa kegiatan tersebut dari beberapa daerah yaitu kota Palembang, Kabupaten Banyuasin, Musi Banyuasin, Musi Rawas, Kota Lubuklinggau dan Kabupaten Musi Rawas Utara.

Hal itu dilakukan sebagai pertemuan khusus dengan pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Kota Lubuklinggau yang diwakili oleh 50 pelaku UMKM se kota Lubuklinggau.

\"\"

Acara tersebut dihadiri oleh Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NASDEM Kota Lubuklinggau H. Rachmat Hidayat yang biasa dipanggil Yoppie Karim, Para Pimpinan Bank HIMBARA (Himpunan Bank Negara) yang terdiri atas Bank BRI, Bank BNI 46, Bank Mandiri, Bank Sumsel Babel, OJK Sumsel, serta para Legislatif Fraksi NASDEM Kota Lubuklinggau lainnya.

Bukan hanya itu saja, acara itu dihadiri antara lain, seperti tim Pendamping dari Jakarta, yang mendampingi Fauzi H. Amro, Tim Sahabat Fauzi H. Amro (SAFA) serta para jurnalis Lokal, Regional dan Nasional.

Pertemuan yang berlangsung penuh suasana keakraban tersebut selain mendengarkan paparan dari Fauzi H. Amro juga ada sesi tanya jawab baik dengan parah pelaku UMKM Kota Lubuklinggau maupun dengan para jurnalis usai acara dilaksanakan.

Dalam kesempatan tersebut, Fauzi H. Amro, mantan aktifis HMI ini melakukan sosialisasi bagaimana pelaku usaha UMKM bisa mendapat akses modal dari Bank HIMBARA.

Sambung H. Fauzi, pelaku usaha UMKM bermodal lemah bisa mendapatkan tambahan modal. Meski demikian, ia berharap Bank HIMBARA bisa membantu akses modal usaha pelaku UMKM yakni usaha warung, usaha bengkel, rumah makan dan jenis usaha lainnya.

”Kita akan upayakan 2000 pelaku UMKM yang ada di Lubuklinggau dari macam – macam kloster usaha baik itu usaha warung, jasa bengkel, warung majan dan sebagainya bisa mendapatkan tambahan modal usaha. Saat ini kita sudah memberikan bantuan per 4 bulan sekali kepada teman – teman kita disini. Mudah-mudahan bisa berkembang menjadi usaha yang lebih besar ” ujar Alumni IPB ini.

” Alhamdulillah kebetulan Mitra kita di Bank HIMBARA ada BRI, Mandiri, BNI Sumsel Babel dan BPR ada juga OJK Sumsel juga siap mensupport program kita ini ” jelas politisi Partai Nasdem ini yang disambut applaus peserta pertemuan,\” Jelasnya

Tetapi, Fauzi juga menjelaskan syarat untuk mengajukan pinjaman harus ada usaha yang ril. Dan pihak Bank HIMBARA dapat membantu prosesnya baik melalui program KUR maupun jenis pinjaman lunak lainnya.

” Kepada teman – teman mitra Bank HIMBARA, bila sudah pengajuan saudara kita ini sudah memenuhi syarat segera eksekusi pencairannya. Jangan dihambat” tegas Anggota XI DPR RI ini.

Menurut Anggota DPR RI 2 Periode ini, dilema pelaku UMKM biasanya terhalang karena BI Cheking. Akibat adanya beberapa hal menyangkut hutang di Bank, atau tunggakan di pihak lain yang terhubung dengan BI cheking tersebut. Dan ini menunggu proses 1 sampai 2 tahun untuk pemulihannya.

Meski syarat meminjam itu sendiri cukup KTP suami istri dan keterangan usaha dari Kelurahan. Dan tanpa ada jaminan tetap bisa dicairkan hingga 10 juta Rupiah.

Dalam pantauan media ini, Usai tanya jawab dalam proses acara tersebut berlangsung, juga para pelaku usaha UMKM diberikan bantuan berupa sembako dan dilakukan foto bersama. (Andi Yulasmai) Silampari

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *